DAYEUHLUHUR-Guyuran hujan di wilayah Desa Bingkeng dan sekitarnya pada minggu malam meyebabkan satu rumah di Dusun Cikadu, RT 04 RW 09 Desa Bingkeng, Kecamatan Dayeuhluhur mengalami ambruk.
Akibatnya penghuni rumah sebanyak harus dievakuasi dan diungsikan keanggota keluarga yang lain.
Kepala Desa Bingkeng Wartono dalam keterangannya mengungkapkan, kejadian rumah ambruk, milik Turijo (69) terjadi Senin, (9/9/2024) sekitar pukul 04.00 WIB.
Sebelum kejadian pada Minggu malam, di wilayah Desa Bingkeng dan sekitarnya turun hujan intensitas ringan hingga deras deras dari pukul 19.00 WIB hingga dinihari rumah semi berukuran 9 meter x 5meter permanen yang sudah lapuk/tua ambruk tak mampu menahan beban.
Saat kejadian rumah yang berpenghuni 2 jiwa sedang tidak berada dirumah tengah berkunjung ke salah satu anggota keluarganya sehingga tidak mengakibatkan korban jiwa.
Setelah mendapat laporan dari warga pihaknya langsung mendatangi lokasi melakukan pengecekan dan pendataan kemudian berkoordinasi dengan Forkompinca dan melaporkan ke BPBD.
Selanjutnya bersamaan dengan masyarakat melaksanakan kerja bakti membersihkan puing-puing perbaikan dinding yang ambruk.
“Tidak ada korban jiwa dan kerugian di taksir sekitar Rp. 50 juta bantuan yang dibutuhkan logistik Permakanan untuk pelaksanaan kerja bakti dan Bahan Bangunan Rumah untuk melakukan perbaikan rumah yang rusak rata dengan tanah." Ungkapnya.
Adapun Penyebab rumah ambruk karena matrial bangunan rumah terbuat dari kayu dan bambu berusia lebih dari 40 tahun dengan kondisinya sudah lapuk tak mampu menahan beban atap rumah hingga ambruk.(red-01)