Top Banner

7600 Pelari dari Berbagai Daerah mengikuti Cilacap Youth Run 2024

Redaktur
Minggu, Februari 04, 2024
Last Updated 2024-02-04T15:21:15Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates


Pj Bupati Cilacap Awaludin Muuri saat membuka Star CilacapYouth Run 2024.Minggu (4/2/2024) 

CILACAP – Sebanyak 7600 Pelari dan penggemar olahraga dari berbagai daerah mengikuti Ajang Cilacap Youth Run 2024 berhasil meng yang dilaksanakan di Lapangan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Cilacap.Minggu (4/3/2024).


Cilacap Youth Run adalah kegiatan pariwisata olahraga pertama yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Cilacap. 


Selain untuk menarik minat olahraga bagi masyarakat khususnya anak muda, Cilacap Youth Run juga diselenggarakan dalam rangka mempromosikan pariwisata serta UMKM yang ada di Kabupaten Cilacap.

“Alhamdulillah kegiatan hari ini luar biasa, ada lebih dari 7000 peserta dari berbagai wilayah di Indonesia bahkan terjauh ada yang dari Kenya. Tadinya pendaftaran sudah ditutup saat mencapai 6500, namun karena tingginya animo, sehingga kami tambah kapasitasnya. 

Ini akan kami jadikan event tahunan dan harapannya bisa mengenalkan pariwisata di Kabupaten Cilacap,” ujar Penjabat Bupati Cilacap, Awaluddin Muuri seusai melepas peserta lari.


Awaluddin menyampaikan, terdapat dua kategori jarak yang bisa dipilih oleh peserta yakni kategori jarak 10K dan jarak 5K. Rute lari melewati spot-spot wisata sehingga diharapkan peserta bisa melihat potensi pariwisata di Cilacap.


“Ini kan rutenya melewati spot-spot wisata, atau mungkin nanti setelah lari mereka akan mampir untuk berwisata di lokasi terdekat. Yang jelas berkat acara ini perekonomian bergerak, karena restoran, hotel sudah pasti dihampiri oleh peserta. Kita juga menggandeng UMKM untuk membuka lapak di lapangan,” lanjut Awaluddin.



Dikarenakan ini adalah gelaran pertama, Pj Bupati dan tentunya penyelenggara akan melakukan evaluasi dan perbaikan di berbagai aspek agar sevent berikutnya bisa lebih baik lagi.


“Ini baru pertama, mohon maaf kalau memang masih banyak kekurangan. Ke depan kita perbaiki dan kita tambah hadiahnya juga,” katanya.


Sementara itu, Komisaris Utama Serayu News Mukit Hendrayatno mengharapkan “Cilacap Youth Run” dapat menjadi wadah untuk menampung energi Gen Z yang begitu banyak, serta bisa menjadi pematik event yang lebih besar.


“Gen Z ini banyak tantangannya, dari gim, obat-obatan (terlarang) dan banyak kegiatan yang kurang bermanfaat lainnya. Jadi saya berharap kegiatan yang pro dengan kesehatan seperti ini bisa menjadi wadah bagi energi mereka,” terangnya.


Cilacap Youth Run 2024 diikuti 7.600 peserta dari Cilacap dan berbagai kota di Indonesia seperti Jakarta, Yogyakarta, dan Bandung serta diikuti oleh tiga peserta asal Kenya yang tengah berwisata di Cilacap.


Bagi pelari yang berhasil menyelesaikan rute paling cepat di setiap kategori berhak mendapatkan hadiah uang pembinaan dengan total ratusan juta rupiah.


Kategori yang dilombakan diantaranya 10K Umum Putra dan Putri, 10K Pelajar Putra dan Putri, 5K Umum Putra dan Putri, 5K Pelajar Putra dan Putri, serta untuk pelajar Kopda dan Korwil kategori 5K. (kominfo)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Portal Karangpucung