Top Banner

Antisipasi Pelayanan terganggu,Kades Ciwalen lantik Perangkat Baru

Redaktur
Jumat, Mei 03, 2024
Last Updated 2024-05-03T07:00:10Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

Kepala Desa Ciwalen Jalimi mengambil sumpah Rizwan Malik Sebagai Kasi Pelayanan Desa Ciwalen Kecamatan Dayeuhluhur.Jumat (3/5/2024)

DAYEUHLUHUR-Kepala Desa Ciwalen Kecamatan Dayeuhluhur Kabupaten Cilacap Jalimi secara resmi melantik Rizwan Malik sebagai Kasi Pelayanan.

Pelantikan dilaksanakan di Pendaoa Desa Ciwalen ditandai dengan Pengambilan Sumpah Jabatan dan Penandatanganan Berita Acara Surat Keputusan oleh Kepala Desa Ciwalen.Jum'at (3/5/2024).

Hadir dan menyaksikan Pelantikan Forkompincam, Kapuskesmas, Perangkat Desa, BPD, LPMD, Tokoh masyarakat, Tokoh agama, Karang Taruna, Panitia dan Panwas Kecamatan Dayeuhluhur.

Camat Dayeuhluhur Wawan Mardiono dalam arahannya menegaskan agar, perangkat baru bisa bekerja dengan baik bekerja dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan poksinya dan selesai sesuai dengan progres.

" Termasuk disiplin dalam jam kerja perangkat desa juga sama dengan jam kerja ASN, pelayanan 24 jam." Tegasnya.

Dikatakan Kasi Pelayanan sebagai garda depan karena dalam keseharian berhadapan langsung dengan masyarakat sehingga Kepuasan pelayanan masyarakat menjadi barometer.

Selain itu  Perangkat yang baru agar bekerja secara professional, cepat beradaptasi, berkoordinasi dan berkolaborasi dilingkungan kerja maupun dengan masyarakat.

Dia juga berharap dengan perangkat desa yang baru dapat berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan dapat membawa Desa Ciwalen menjadi desa yang lebih baik dan lebih maju.

“ Tingkatkan Kerjasama antar perangkat, dengan warga masyarakat dan ciptakan situasi kerja yang harmonis, perlu dipahami oleh Perangkat Desa bahwa setiap kegiatan membawa nama Pemerintah Desa.” Kata Camat mengakhiri arahannya.

Sementara itu Kepala Desa Ciwalen Jalimi saat dikonfirmasi mengatakan, Pengangkatan dan pelantikan Kasi Pelayanan baru untuk mengantisipasi kekosongan jabatan karena Kasi sebelumnya yakni Otoy Hartoyo memasuki masa purna tugas.


PENYERAHAN SK Kepala Desa Ciwalen Jalimi secara simbolis menyerahkan SK kepada terlantik Kaur Kasi Pelayanan. Jum'at (3/5/2024)

Sehingga begitu masa jabatan habis langsung digantikan tidak ada jeda dan pelayanan masyarakat tidak terganggu tetap berjalan seperti biasa.

Pelantikan dan pengambilan sumpah merupakan tindaklanjut dan tahapan dari hasil Tes seleksi beberapa waktu lalu dan Rizwan Malik meraih nilai tertinggi dan berhak menduduki jabatan Kasi Pelayanan Desa Ciwalen.

"Saya meminta terlantik selain bisa bekerjasama sebagai tim kerja, juga bisa berinovasi dalam meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat menuju Desa Ciwalen yang maju dan sejahtera." Pungkasnya.


Pada kegiatan itu juga dilakukan penyerahan surat pemberhentian Kasi Pelayanan Dotoy Hartoyo yang memasuki purna tugas setelah berkerja selama 50 tahun menjadi perangkat Desa Ciwalen.(red)









iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Portal Karangpucung